MAHASISWA FE UNY CIPTAKAN APLIKASI PENERJEMAHAN DAN PENGUMPULAN DATABASE PENINGGALAN SEJARAH

Ketersediaan database dan sumber informasi mengenai peninggalan sejarah di Indonesia merupakan hal yang penting untuk menjaga dan mendokumentasikan asset-aset sejarah bangsa Indonesia. Ketersediaan database dan sumber informasi sejarah yang baik dapat mempermudah akademisi atau pihak-pihak terkait yang membutuhkan bahan untuk penelitian. Namun seiring berkembangnya teknologi, ketersediaan database dan sumber informasi yang detail dari peninggalan sejarah Indonesia tidak memiliki akses yang terbuka. Banyak kalangan yang merasa kesulitan dalam mencari informasi yang valid mengenai peninggalan-peninggalan sejarah di Indonesia. Relief sebagai contoh peninggalan sejarah belum memiliki informasi yang dapat diakses masyarakat umum. Setiap peninggalan-peninggalan sejarah di Indonesia memiliki arti dan ceritanya masing-masing. Selain itu, peninggalan-peninggalan sejarah tersebut tersebar di berabagi daerah di Indonesia dan memiliki karakteristiknya masing-masing.

Menanggapi permasalahan tersebut Tim Pralagi Reader yang diketuai oleh Fajar Indra Prasetyo, mahasiswa Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi (FE) UNY, membuat sebuah aplikasi penerjemahan dan pengumpulan database berbasis android yang diberi nama Pralagi Reader. Dalam pengerjaannya, Fajar berkolaborasi dengan anggota tim yang lain yaitu Brian Dwi Murdianto (Pendidikan Teknik Informatika), Andes Kurniawan (Pendidikan Teknik Informatika), Putut Prianggono (Pendidikan Sejarah), dan Ikap Bin Kholib (Pendidikan Ekonomi) serta dibimbing oleh dosen Pendidikan Ekonomi FE UNY, Kiromim Baroroh, M.Pd. Tim Pralagi Reader yakin dapat memberikan solusi inovatif permasalahan tersebut dengan Aplikasi Pralagi Reader.

Pralagi Reader merupakan sebuah aplikasi yang dapat menerjemahkan arti dan cerita dari setiap peninggalan sejarah yang ada di Indonesia dengan menggunakan teknologi Augmented Reality (AR). Pralagi Reader juga mampu menunjukan keaslian dari sebuah peninggalan sejarah karena Pralagi Reader merekam sebuah peninggalan sejarah dari segi bentuk, lokasi, dan informasi.  Fajar menyampaikan, “adanya Pralagi Reader dapat membantu menjaga dan merekam data-data peninggalan sejarah serta membantu menerjemahkan arti dan cerita dari setiap peninggalan sejarah Indonesia. Harapan kedepan, aplikasi ini dapat dikembangkan bersama dengan pihak-pihak yang berkaitan.” Tim Pralagi Reader merupakan salah satu tim PKM-Karsa Cipta UNY yang mendapat hibah pendanaan dari Ristekdikti dalam ajang Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 bidang. (fajar/fadhli)

PKM-K FE UNY MENGUSUNG IDE KREATIF, LIMBAH KERTAS MENJADI BUKU BERNILAI JUAL

Sampah merupakan benda padat buangan dari kegiatan rumah tangga, pasar, perkantoran, rumah penginapan, hotel, rumah makan, industri, puingan bahan bangunan dan besi-besi tua bekas kendaraan bermotor. Sampah merupakan hasil sampingan dari aktivitas manusia yang sudah terpakai. Berdasarkan bahan asalnya, sampah dibagi menjadi dua jenis, yaitu sampah organik dan sampah anorganik. Sampah organik berasal dari makhluk hidup, baik manusia, hewan maupun tumbuhan, contohnya seperti kulit  buah, sisa sayuran, kertas, kayu, ranting pohon, dan dedaunan kering. Sedangkan sampah anorganik bukan berasal dari makhluk hidup misalnya bahan yang terbuat dari plastik dan logam.

Saat ini, sampah menjadi masalah pelik yang dihadapi oleh banyak kota di Indonesia. Kota-kota besar yang populasi penduduknya padat menghasilkan sampah dalam volume yang cukup tinggi. Mari kita bayangkan, jika setiap individu menghasilkan 0,50-0,65 kg sampah per hari, dengan tingkat kepadatan 200 kg/m3, maka berapa banyak total sampah yang akan diproduksi? Yogyakarta juga mengalami permasalahan serupa. Menurut data dari Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Yogyakarta setiap harinya rata-rata sampah yang dihasilkan antara 210-220 ton dan untuk kawasan Malioboro saja sudah menyumbang 228,39 m3 perhari dengan komposisi sampah basah yang paling besar yaitu sekitar 62,27% dan urutan kedua adalah sampah kertas sekitar 16,15%. Tingginya jumlah sampah ini menyebabkan pemerintah perlu mengatasi permasalahan sampah antara lain dengan mendorong usaha untuk mengurangi volume sampah. Usaha pengurangan atau minimalisasi volume sampah yang diangkut ke TPA antara lain dengan melakukan daur ulang sampah/recycle, termasuk di dalamnya daur ulang sampah kertas.

Atas dasar itulah mahasiswa Fakultas Ekonomi (FE) UNY yang terdiri dari Alfinia Ahmad Sipa (Manajemen 2014), Afifah Nur Rahmah (Manajemen 2014), dan Andini Novita Sari (Manajemen 2015) mempunyai ide untuk melakukan daur ulang sampah kertas sebagai upaya untuk memanfaatkan limbah kertas menjadi sebuah buku bernilai jual. Ide ini dituangkan dalam bentuk proposal PKM-K dengan judul BUKDALITAS (Buku dari Limbah Kertas sebagai Upaya Pemanfaatan Limbah Kertas Menjadi Buku Bernilai Jual).

Tim mereka yang mengusung konsep “Go Green & Save Our Forest” memiliki suatu tujuan bahwa penggunaan kertas yang semakin hari semakin bertambah jumlah permintaannya akan mengancam keberadaan hutan Indonesia. Bisa kita analisis bahwa 1 rim kertas setara dengan 1 pohon berumur 5 tahun dan menurut kemenperin.go.id kebutuhan kertas di Indonesia mencapai 12 juta ton pada tahun 2012, maka berapa jumlah pohon di Indonesia yang harus dibabat untuk memproduksi kertas-kertas tersebut? Hal inilah yang harus kita perhatikan, untuk kelestarian hutan Indonesia, untuk sekarang dan anak cucu kita nanti,” terang Alfinia. (nia/fadhli)

Upacara Dies Natalis ke-6 FE UNY

Sebanyak lebih dari 150 peserta yang terdiri dari Rapat Pimpinan (Rapim) UNY, jajaran Senat Fakultas, dosen dan karyawan, perwakilan mahasiswa, serta para mitra kerjasama Fakultas Ekonomi (FE) UNY, menghadiri Upacara Dies Natalis ke-6 FE UNY pada Kamis (22/6) lalu. FE yang dilahirkan 22 Juni 2011 merupakan fakultas termuda di UNY, meskipun embrionya sudah lahir bersamaan dengan ilmu-ilmu lainnya di UNY sejak 1964 lalu. Dalam upacara ini turut disampaikan Orasi Ilmiah yang berjudul “Balanced Scorecard: Implementasi Interaksional Agency Theory dan Stakeholder Theory dalam Manajemen Perguruan Tinggi” oleh salah satu guru besar FE UNY, Prof. Sukirno, M.Si., Ph.D.

Tahun ini, FE UNY mengangkat tema “Peran FE UNY dalam Menghasilkan Sumber Daya Manusia Bidang Ekonomi yang Unggul”. Disampaikan dalam laporannya selaku Dekan, Dr. Sugiharsono, M.Si., FE masih terus berkembang baik dari sisi akademik maupun sarana prasarana. FE UNY terus memacu dosennya untuk meningkatkan kualitas baik melalui studi lanjut maupun dengan terlibat dalam berbagai seminar, pelatihan, workshop, dan kegiatan ilmiah lainnya, baik lokal, nasional, regional, maupun internasional.

“Pada tahun 2016/2017, dosen yang mengikuti seminar internasional sebanyak 119 orang dengan berbagai negara tujuan seperti Amerika Serikat, Thailand, Jerman, Jepang, Malaysia, China, dan Australia. Pengembangan dosen juga dilakukan dalam berbagai bidang pelatihan, seperti pelatihan Pekerti, ICT, e-journal, Bahasa Inggris, kepemimpinan, kewirausahaan, hingga olah data statistik,” terang Sugiharsono.

Dalam sambutannya, Rektor UNY Prof. Dr. Sutrisna Wibawa, M.Pd. menyampaikan harapannya pada FE UNY guna mendukung rencana UNY menjadi universitas kelas dunia. “Tentu kami mendorong para dosen untuk melanjutkan studi. S3 idealnya 70%, tetapi di UNY baru 30%. Kami adakan juga workshop publikasi internasional guna menggenjot jumlah artikel yang terindeks Scopus oleh tiap dosen. UNY juga memfasilitasi dosen yang ingin mengurus publikasi internasional dan penerbitan Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI),” urai Sutrisna.

Sutrisna melanjutkan, Indonesia harus mengambil peran dalam era MEA. “Manfaatkan era MEA untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas diri, agar bisa bersaing dengan negara tetangga. Untuk itu, dunia pendidikan amat berperan besar dalam meningkatkan kualitas SDM. Lewat FE UNY, kami berharap lulusan FE UNY memiliki kompetensi yang dibutuhkan agar dapat bersaing di tingkat nasional dan internasional,” tambahnya.

Dalam orasi ilmiahnya, Sukirno menyampaikan bahwa kualitas pengelolaan sumber daya perguruan tinggi yang lemah dapat mengarah pada rendahnya daya saing sumber daya bangsa. Perlu pendekatan jitu dalam manajemen sumber daya perguruan tinggi agar kualitas sumber daya manusia di Indonesia tidak tertinggal dibandingkan perguruan tinggi lain di dunia.

“Proses penilaian dan penghargaan kinerja masih dirasa rendah. Ukuran kualitatif masih kurang dipertimbangkan jika dibandingkan dengan ukuran kuantitatif. Balance scorecard (BSC) adalah pendekatan yang bisa dipilih perguruan tinggi untuk mengelola sumber daya dalam mencapai visi dan misinya,” terang Sukirno.

“Mengadaptasi tulisan Hermawan (2005), Lestari (2003), dan Mulyadi (2007), untuk mengimplementasikan BSC di perguruan tinggi dapat menempuh beberapa cara. Pertama, menilai sumber daya yang dimiliki, merumuskan visi dan misi perguruan tinggi secara partisipatif melibatkan stakeholder internal dan eksternal (objectives). Kedua, merumuskan tujuan, sasaran, dan strategi masing-masing unit atau program studi sesuai visi misi (initiatives). Ketiga, merumuskan ukuran-ukuran visi, misi, dan sasaran perguruan tinggi dan unit (measures) melalui indikator kunci (Key Performance Indicator). Keempat, implementasi inisiatif strategi yang telah digariskan dalam aturan penganggaran dan rencana strategis perguruan tinggi dan unit di bawahnya (implementation). Kelima, mengukur kinerja perguruan tinggi dan unit terkait (performance measurement). Terakhir, evaluasi strategis dan operasional untuk mendapatkan umpan balik dan perbaikan strategi perguruan tinggi di masa mendatang (evaluation),” urainya. (fadhli)

Menjadi Pribadi yang Accountable

Dalam rangka menyosialisasikan program-program rektorat, sekaligus secara bersamaan kegiatan pembinaan rohani dan buka bersama, Fakultas Ekonomi (FE) UNY mengumpulkan para dosen, karyawan, serta perwakilan mahasiswa pada Jumat (16/6) lalu di Auditorium FE UNY. Selain itu, Pusat Komputer (Puskom) UNY juga memberikan sosialisasi pengembangan sistem pelayanan akademik secara elektronik yang mutakhir. Sistem ini diharapkan mempermudah para dosen dan mahasiswa dalam berbagai proses administrasi maupun akademik seperti kegiatan penelitian, pengurusan cuti kuliah, hingga pembimbingan akademik.

Program rektorat yang secara umum disampaikan oleh Wakil Rektor I UNY, Prof. Dr. Margana., menguraikan strategi UNY dalam menggapai status “universitas pendidikan kelas dunia” dengan peringkat 500 dunia versi QS pada 2025 kelak. Untuk itu, kualitas sumber daya manusia perlu terus ditingkatkan. “Sebanyak 194 dosen masih kita tunggu untuk selesaikan studi S3. Di samping itu, kita usulkan lagi penambahan tenaga dosen baru untuk memenuhi kebutuhan pengajaran,” kata Margana.

Sementara itu, pengajian yang sekaligus buka bersama fakultas ini dipandu oleh Ustaz Dr. Tulus Musthofa, Lc., M.A. Pengasuh Pondok Pesantren Mahasiswa Daaru Hira ini menguraikan beberapa tahapan kehidupan yang dijalani manusia. “Kita dulu pernah melewati alam ruh, kemudian alam rahim, dan sekarang di alam dunia. Semua umat Nabi Muhammad saw diberikan jatah umur kurang lebih 60-70 tahun,” terangnya.

Tulus mengatakan, hidup di dunia adalah untuk beramal. “Oleh karena itu, hisablah diri sendiri sebelum dihisab oleh yang Maha Menghisab. Jadilah pribadi yang accountable. Pribadi yang accountable adalah yang pandai menghisab diri. Hari ini hanya ada hari untuk beramal, belum ada hisab. Tetapi esok, yang ada hanyalah hisab, tidak lagi ada usia untuk beramal,” tambah Tulus. (fadhli)

KRISTAL FE UNY SUKSES MENGADU INTELEKTUALITAS MAHASISWA INDONESIA

Tiga rangkaian puncak acara Innovation Contest (ICON) 2017 sukses diselenggarakan oleh KRISTAL FE UNY pada 11 – 13 Mei 2017 lalu. Dimulai sejak Maret 2017 dalam pengumpulan abstrak, akhirnya KRISTAL berhasil menghadirkan 15 tim terbaik yang berhasil lolos dari 378 tim yang berhasil dihimpun. Kelima belas tim tersebut adalah 2 tim Universitas Diponegoro, Univeritas Airlangga, 2 tim Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada, Universitas Padjajaran, 2 tim Universitas Udayana, 2 tim Universitas Negeri Surabaya, Universitas Brawijaya, Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya, Universitas Halu Oleo serta Universitas Islam Indonesia.

Pada Kamis (11/05) lalu, 15 tim berhasil dihadirkan dalam Technical Meeting di Ruang Ramah Tamah FE UNY untuk berdiskusi dan menghasilkan kesepakatan berupa ketentuan-ketentuan presentasi karya. Bertempat di Auditorium FE UNY, pada hari berikutnya, Jumat (12/05), kelima belas tim seru beradu intelektualitas di hadapan tiga juri, yakni Eka Ari Wibawa, S.Pd., M.Pd., (Dosen Fakultas Ekonomi UNY), Dra. Shavitri Nurmala Dewi, M.A. (Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif), dan Muhammad Adhitya Arjanggi, S.T. (Ketua MITI KM).

Rangkaian acara ICON 2017 ketiga adalah seminar nasional. Mengusung topik Sustainable Development Goals (SDGs), seminar nasional ini menghadirkan keynote speaker dan pembicara 1 dari PT ACE Hardware Indonesia selaku sponsor utama ICON 2017, yakni Yenita MM., MBA., M.Si., MT., MH., M.Pd., MAK., ME., MIKOM., MMSI., Dr.(cand.), Ph.D.(cand.) dan Tarisa Widya Krisnadi. Kedua pembicara lain dalam Seminar Nasional yang tak kalah seru mengupas materi Sustainable Development Goals (SDGs) adalah Malik Khidir (CEO Stechoq Robotika) dan Drs. H. A. Kholiq Arif, M.Si. (Bupati Wonosobo 2005 – 2015). Dalam seminar nasional ini, berlangsung pula pemberian penghargaan kepada 22 tim terpilih sebagai ACE Indonesia’s Youth Innovator. Seminar nasional ditutup dengan mengumumkan juara LKTIN ICON 2017 sekaligus memberikan hadiah dan penghargaan.

Tim yang berhasil keluar menjadi juara adalah Universitas Negeri Yogyakarta dengan ketua R Amirur Rajif (Juara 1), Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (Juara 2), Universitas Brawijaya dengan ketua Prasada Aditama Kridawan (Juara 3), Universitas Udayana dengan ketua Kadek Yardi Mahadikara (Juara Harapan 1), Universitas Padjadjaran (Juara Harapan 2), dan Universitas Negeri Yogyakarta dengan ketua Devi Lestari (Juara Harapan 3). Adapun Best Presentation berhasil diraih oleh tim dari Universitas Airlangga dan gelar Best Implementation berhasil disandang tim dari Universitas Gadjah Mada.

Selain ketiga rangkaian acara tersebut, KRISTAL FE UNY bekerjasama dengan PT ACE Hardware Indonesia berhasil melaksanakan Walk in Test pada Jumat dan Sabtu, 12 dan 13 Mei 2017. Tes diikuti oleh masyarakat umum maupun mahasiswa baik dari UNY maupun luar UNY. Bahkan finalis ICON 2017 juga memiliki kesempatan spesial untuk bergabung dalam tes ini secara gratis.

Melalui rangkaian acara ICON 2017 yang berhasil dilaksanakan, harapannya mahasiswa Indonesia, baik yang juara maupun yang menjadi inovator muda, dapat berkontribusi pada Indonesia melalui ide-ide kreatif dan inovatif. Sukses kepada juara-juara ICON 2017 dan ACE Indonesia’s Youth Innovator! Nantikan ICON 2018 mendatang!

Yudisium FE UNY Periode Mei 2017: Kisah Anis dan Isna

Setelah menempuh studi sesuai jenjang, sebanyak 56 orang mahasiswa Fakultas Ekonomi (FE) UNY yang memenuhi syarat akademik maupun administratif mengikuti upacara yudisium di FE UNY, Jumat (26/5) lalu. Dilaporkan Wakil Dekan I Prof. Sukirno, Ph.D., yudisium kali ini meluluskan 28 orang S1 Kependidikan, 11 orang S1 Non Kependidikan, dan 17 orang Program D3. Sedangkan jumlah peraih predikat Dengan Pujian adalah 27 orang atau 48,21%. Upacara tersebut dihadiri Kepala Bagian Tata Usaha, serta para ketua jurusan dan program studi di lingkungan fakultas.

Peraih IPK tertinggi pada yudisium periode Mei ini adalah Anissa dari Program Studi (prodi) D3 Akuntansi dengan 3,83 dan Isna Febriyani (3,79) dari Prodi Pendidikan Akuntansi S1, sementara rata-rata raihan IPK adalah 3,49. Anis, demikian biasa disapa, menjelaskan bahwa fokus di kelas adalah kuncinya memahami perkuliahan. “Saya tidak terbiasa mengulang membaca buku di rumah. Tapi di kelas sungguh-sungguh berusaha memahami penjelasan dosen,” kata lulusan SMK N 4 Klaten ini.

Sama halnya, Isna juga lebih suka memusatkan perhatian kepada dosen secara serius daripada mengulang bacaan di rumah. “Tapi kalau memang diperlukan, saya belajar lagi di rumah, atau bertanya pada teman,” ujar Isna.

Baik Isna maupun Anis, yang penting lakukan yang terbaik dan percaya diri. “Teruslah belajar, buat bangga orang tua,” ujar Anis yang membuka usaha toko online bersama temannya ini. “Kalau sudah melakukan yang terbaik, serahkan pada Allah untuk hasil terbaik,” sambung Isna yang juga penerima Bidik Misi.

Anis mengungkapkan, kuliah tadinya hanya sekedar impian. “Orang tua dan tetangga awalnya pesimis, bahkan sempat mengucilkan. Tapi begitu saya bisa mencetak prestasi dan IPK yang baik, akhirnya mereka jadi mendukung,” kisah lajang yang sempat menjabat sebagai Wakil Ketua OSIS di bangku SMK ini.

Lain lagi Isna. Kegagalannya melewati jalur SNMPTN Bidik Misi sempat membuat putri kedua dari tiga bersaudara pasangan Muh. Sahroni (55 tahun) dan Parjiyah (49) ini frustrasi. Apalagi teman satu sekolahnya sudah diterima lebih dulu di UNY. “Tapi saya menolak menyerah, saya mencoba lagi melalui jalur SBMPTN, dan akhirnya bisa berkuliah tanpa membebani orang tua,” ucap Isna.

Kini keduanya berharap bisa meraih profesi impiannya masing-masing. “Saya ingin bekerja di bidang finance. Kalau Allah berikan kesempatan, saya akan melanjutkan ke S1,” terang Anis. “Dari kecil dasarnya sudah ingin menjadi guru. Jadi, saya bersyukur sekali bisa lulus dari Prodi Pendidikan Akuntansi,” tutup Isna. (fadhli)

FE UNY Kenalkan Dunia Investasi Lewat Kompetisi Stocklab

Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Fakultas Ekonomi (FE) UNY mengadakan kompetisi Games Investasi Pasar Modal tingkat regional bekerjasama dengan First Asia Capital Sekuritas bagi pelajar, mahasiswa, dan umum, Selasa (23/5) kemarin. Ajang yang pertama kali diadakan di FE UNY ini merupakan kompetisi dalam bermain Stocklab, sebuah permainan yang dibuat untuk mengenalkan dunia saham. Sebanyak lebih dari 60 peserta dari berbagai perguruan tinggi di Yogyakarta mengikuti kompetisi tersebut. Selain itu, terdapat pula beberapa siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) dan dosen serta karyawan yang turut memeriahkan.

Dalam sambutannya, pembimbing KSPM FE UNY, Muniya Alteza, M.Si. mengharapkan agar para peserta bisa belajar banyak dari permainan ini. “Ini adalah langkah awal yang baik dalam mengetahui seluk beluk saham. Tentu saja, harapan kami adalah para peserta tidak berhenti menjadi sekedar pemain game, tetapi bisa mempraktikkannya secara langsung dengan berinvestasi di pasar modal yang sebenarnya,” ucap dosen Jurusan Manajemen FE UNY ini.

Sebagaimana dikutip dari laman resminya di stocklab.co.id, Stocklab merupakan permainan kartu yang dibuat oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang bisa digunakan tidak hanya untuk bermain tetapi juga untuk mengedukasi orang yang masih awam terhadap dunia investasi pasar modal. Dengan permainan ini juga bisa terlihat apakah seseorang lebih cocok menjadi seorang investor atau trader/pedagang. Setiap pemain berlomba-lomba mengumpulkan aset dengan berinvestasi di beberapa sektor saham dan reksadana. Pemain dengan uang terbanyak di akhir permainanlah yang dinyatakan sebagai pemenang.

Setelah melalui babak I, II, dan final menyisihkan puluhan peserta, keluar sebagai Juara I Muhammad Rizal Tri Nugraha dari Universitas Gadjah Mada (UGM). Sementara itu, tuan rumah berhasil menduduki peringkat kedua atas nama Hamzah Faid Falatah dari Program Studi Akuntansi FE UNY. Putri Rahma Amalya Chairunnisa dari SMA N 4 Yogyakarta menjadi kejutan sebagai salah satu wakil SMA yang bisa meraih podium ketiga. Setiap pemenang berhak atas sejumlah uang yang diwujudkan dalam rekening saham. (fadhli)

Nita Lestari Peraih IPK Tertinggi Wisuda Mei 2017

Fakultas Ekonomi (FE) UNY melepas 98 alumninya dalam acara Pelepasan Lulusan periode wisuda Mei 2017, Jumat (19/05) lalu. Para alumni menghadiri acara tersebut didampingi para orang tua/wali. Pelepasan Lulusan menjadi sarana mempererat kekeluargaan antara fakultas dengan keluarga mahasiswa. Hadir para pejabat dekanat, ketua program studi (prodi) dan jurusan serta kepala bagian dan sub bagian di lingkungan FE UNY. Selain itu, tampak pula para mahasiswa yang berprestasi di berbagai ajang dalam kurun waktu Maret hingga Mei 2017.

Dalam sambutannya mewakili lulusan, Nita Lestari dari Prodi Pendidikan Akuntansi memotivasi para alumni. “Setelah lulus, tidak boleh berhenti belajar. Belajarlah dari sekitar kita. Termasuk dari orang yang kita temui,” kata Nita.

“Sukses bukanlah apa yang kita raih sendiri, akan tetapi ketika kita bisa memberikan sebanyak yang dibutuhkan. Sukses merupakan 99% kerja keras dan 1% keberuntungan. Ada faktor-faktor yang tidak bisa kita kendalikan. Oleh karena itu harus diiringi dengan doa. Tidak perlu jadi yang terbaik, tapi berikan yang terbaik,” sambung peraih IPK 3,89 dan peraih Bidik Misi ini.

Dekan Dr. Sugiharsono, M.Si. menambahkan dalam sambutannya, tren saat ini adalah pendidikan yang setinggi-tingginya. “Jangan berpuas diri dengan yang diperoleh. Masih banyak pilihan untuk melanjutkan studi. Jangan bangga dengan IPK tinggi. Tapi banggalah kalau bisa memberikan yang terbaik kepada yang lain,” ucap Sugiharsono.

Dalam laporannya, Isroah, M.Si mengungkapkan bahwa Nita Lestari menjadi peraih IPK tertinggi pada wisuda periode Mei 2017 ini dengan raihan 3,89. Sedangkan rata-rata IPK para lulusan periode ini sebesar 3,51. “Rerata masa studi program sarjana adalah 4,45 tahun. Sementara untuk diploma adalah 3,12 tahun,” terangnya. (fadhli)

FE Selenggarakan Pelatihan Job Hunting II Mei 2017

Sebagai bekal menghadapi dunia usaha, Fakultas Ekonomi (FE) UNY kembali mengadakan Pelatihan Pengembangan Diri dan Kiat Menembus Dunia Kerja, Rabu (17/05) lalu. Pelatihan yang acap disebut sebagai Pelatihan Job Hunting ini ditujukan kepada para alumni yang diwisuda periode Mei 2017. Diikuti oleh lebih dari 70 peserta, pelatihan ini dipandu oleh Lembaga Pelatihan Cristal Indonesia Manajemen pimpinan Risma Kusumanendra. Para peserta mendapatkan wawasan seputar dunia usaha, terutama bagaimana menyiapkan diri menghadapi tes seleksi penerimaan kerja.

Wakil Dekan III bidang alumni dan kemahasiswaan FE UNY Isroah, M.Si. menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bekal terakhir yang diberikan fakultas kepada para alumni. “Harapan kami, para peserta bisa menjadi lebih percaya diri dan siap terjun di dunia kerja yang sebenarnya. Dengan demikian masa tunggu para alumni juga menjadi lebih pendek,” ucapnya.

Risma menegaskan, ilmu yang didapatkan di bangku kuliah tidak mempelajari bagaimana menyiapkan diri menghadapi tes masuk kerja. Oleh karena itu, softskill sangatlah penting. “IPK tidak lagi menentukan saat di ruang wawancara. Wawancara sudah dimulai bahkan sejak memasuki ruangan. Pewawancara akan menilai bagaimana calon karyawannya memasuki ruangan,” terangnya.

“Selain itu, eye contact harus dijaga. Betapa banyak yang saat diwawancara justru menatap ke langit-langit dan jelalatan, atau bahkan sebaliknya, menunduk tak memperhatikan pewawancara. Padahal ini penting karena mendukung penilaian yang positif,” tambah Risma.

Para peserta juga mendapatkan materi praktik tes simulasi wawancara, cara memperkenalkan diri yang baik, dan kiat berbusana yang baik. Pelatihan juga diselingi dengan sesi permainan yang membuat para peserta tetap antusias. Selain itu, musik dan video yang bersemangat juga sesekali diperdengarkan untuk memotivasi. (fadhli)

MARINI, JUARA II LOMBA KARYA TULIS ILMIAH KEARSIPAN TINGKAT NASIONAL

Satu lagi mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta yang membawa nama harum almamater di tingkat nasional. Adalah Marini, mahasiswa Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta angkatan 2015 yang berhasil meraih Juara II Lomba Karya Tulis Ilmiah Kearsipan di Universitas Gadjah Mada, Rabu (10/5) kemarin. Lomba Karya Tulis Ilmiah Kearsipan yang pada tahun ini mengusung tema “Profesi Kearsipan Tantangan di Era Informasi” merupakan rangkaian acara dalam rangka ulang tahun Program Studi Kearsipan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada berupa kompetisi karya tulis ilmiah kearsipan yang diikuti oeh mahasiswa aktif S1 dan Diploma se-Indonesia. Dari 49 karya yang masuk ke panitia, terpilih Juara I Fitriana Huda Erfani (D3 Kearsipan UGM 2014), Juara II Marini (S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran UNY 2015), dan Juara III Kevin Brizzi (D3 Manajemen Informasi dan Dokumen UI 2015).

Sebelum penyerahan hadiah, peraih nilai Ujian Nasional tertinggi di Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran SMKN 1 Godean Sleman tahun pelajaran 2014/2015 ini turut diundang menjadi peserta Seminar Nasional Kearsipan di Auditorium Pascasarjana UGM. Masih dengan tema yang sama, Dr. Mustari Irawan, M.P.A. (Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia), Muhamad Masrofi, S.Sos., M.Si. (Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah), dan Drs. Machmoed Effendhie, M.Hum. (dosen Kearsipan UGM) yang didapuk menjadi pembicara.

"Menjadi satu-satunya pemenang yang tidak berasal dari program studi kearsipan dan mampu bersanding dengan universitas-universitas ternama di Indonesia seperti UGM dan UI merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi saya. Saya berharap ini dapat memotivasi mahasiswa UNY pada umumnya dan prodi P. ADP pada khususnya untuk lebih berani menunjukkan kompetensi yang dimiliki ke lebih banyak lagi perlombaan yang ada," ujar Marini.

Sebagai Juara II Lomba Karya Tulis Ilmiah Kearsipan 2017, Marini berhak atas sertifikat, trofi, dan hardisk eksternal 1 TB. Hadiah diserahkan oleh Waluyo, S.S., M.Hum. selaku Ketua Program Studi Kearsipan sekaligus Ketua Departemen Bahasa, Seni, dan Manajemen Budaya Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada. Mahasiswa yang bercita-cita menjadi guru SMK ini berharap kelak dapat mengamalkan ilmu dan pengalaman yang didapat selama di perguruan tinggi untuk mengabdi kepada masyarakat khususnya di daerah tempatnya berasal, Kulonprogo. (chusnu/fadhli)

Pages